LUMAJANG -, Fakultas tarbiyah Instutut Agama Islam Miftahul Ulum (IAIM) Lumajang menggelar workshop peningkatan kompetensi mahasiswa dalam menyusun perangkat pembelajaran dan bahan ajar, sebanyak 72 mahasiswa semester 6 dari berbagai prodi turut serta, mereka akan melaksanakan PPL, Sabtu 10 mei 2025
Selain persiapan untuk Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) tujuan dari kegiatan ini juga untuk meningkatkan keterampilan praktis, mendukung pembelajaran akademik, mempersiapkan dunia kerja dan mengembangkan kreativitas serta inovasi mahasiswa. Narasumbernya dari UIN KHAS Jember diantaranya, Dr. Imron Fauzi, M.Pd dan Atik Yufitriyah Uswah, M.Pd.
Dekan Fakultas Tarbiyah IAIM Lumajang, Ahmadi berharap, dari kegiatan ini mahasiswa mampu menyusun perangkat pembelajaran serta memiliki kemampuan untuk mengimplementasikannya di kelas serta diharapkan dapat meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang berbagai aspek perangkat pembelajaran, tujuan pembelajaran, metode pembelajaran, media pembelajaran, dan penilaian.
Acara ini dihadiri oleh jajaran struktural dan pimpinan IAIM Lumajang yang dibuka oleh Warek II Imam Zarkasi M.M., Dalam sambutannya Ia menyampaikan, workshop ini dapat menjadi tambahan ilmu pengetahuan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa dan keterampilan sebagai calon pendidik dalam membuat perangkat pembelajaran. (R. Fahmi).