Sabtu, April 19, 2025

Sosialisasi Program KKN Internasional: IAI Miftahul Ulum Beri Kesempatan Mahasiswa untuk Pengabdian di Kancah Dunia

Lumajang, 3 Februari 2025 — Institut Agama Islam (IAI) Miftahul Ulum Lumajang menggelar sosialisasi Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional yang mengusung konsep berbasis pengalaman dan pengabdian global bagi mahasiswa semester VI. Kegiatan ini berlangsung di ruang pertemuan kampus dan diikuti oleh mahasiswa dari enam program studi yang siap menyambut peluang pengembangan diri di ranah internasional.

Sosialisasi ini dipandu oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Dr. H. Zainuddin, M.Pd.I., M. Nur Khotibul Umam, M.H., selaku Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM), serta Muhammad Husen, M.E., selaku dosen bagian kemahasiswaan.

Dalam sambutannya, Dr. H. Zainuddin menyampaikan bahwa program KKN Internasional ini merupakan bagian dari kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Ia juga menyebutkan bahwa tahun lalu, IAI Miftahul Ulum telah sukses memberangkatkan mahasiswa ke Thailand.

“Pengalaman tahun lalu, KKN yang dilaksanakan di negara Thailand memberikan dampak positif bagi mahasiswa. Tahun ini kita melanjutkan kerja sama dengan Malaysia dalam bidang pendidikan keagamaan dan dakwah. Ini menjadi kesempatan emas bagi mahasiswa untuk terus berkembang,” ungkapnya.

Sementara itu, M. Nur Khotibul Umam, M.H., menambahkan bahwa KKN Internasional merupakan salah satu dari tiga jenis KKN yang ditawarkan kampus, yang dirancang untuk memberikan alternatif pembelajaran berbasis pengalaman.“KKN Internasional ini menjadi pilihan strategis yang tidak hanya mendukung pengembangan akademik, tetapi juga memperkuat soft skills dan jejaring mahasiswa di tingkat global,” jelasnya.

Muhammad Husen, M.E., turut menyampaikan pentingnya program ini sebagai kesempatan bagi mahasiswa untuk mengenal budaya negara lain serta mengembangkan dakwah Islam di lingkungan internasional. “Melalui program ini, mahasiswa dapat memperluas wawasan, meningkatkan kemampuan komunikasi lintas budaya, serta membangun jejaring yang bermanfaat untuk masa depan mereka,” ujarnya.

Kerja sama dengan Malaysia dalam bidang pendidikan keagamaan dan dakwah menjadi langkah strategis IAI Miftahul Ulum dalam mendukung mahasiswa agar siap menghadapi tantangan global. Sosialisasi ini menjadi tonggak penting bagi mahasiswa semester VI yang tertarik mengikuti program KKN Internasional sebagai sarana pengabdian sekaligus pengembangan diri.

Artikel Terkait

Artikel Terbaru